DIY : Lipstick Mini Storage



Satu hari aku ke Daiso (so far sih kayaknya Daiso ini baru ada di Mall Artha Gading & Mall Kota Kasablanka), Daiso ini kayak mini market. Tapi yang dijual bukan makanan, tapi ada peralatan rumah tangga (mangkok, gelas, kotak bento, bukaan kaleng, saringan, botol minum, tempat makan, sapu, pengki, gantungan baju, saringan keran, asbak, cetakan kue kecil, pisau, dll) trus ada juga bagian alat tulis (buku, pensil, pulpen, crayon, spidol, gunting, stiker, kotak kartu nama, dll) lalu ada bagian mainan (raket batminton, kartu, permainan kecerdasan, kacamata renang, boneka, dll) lalu ada juga tools makeup (kaca, pinset, gunting, bulu mata palsu, sponge, penjepit bulu mata, dll).

Banyakkkklah pokoknya yang dijual disana, stocking sampai pot kembang juga ada hahhahaha... Dan semua harganya adalah Rp. 22.000,-. Ya. SEMUANYA. Daiso asalnya dari Jepang dan udah ada di beberapa negara kayak Amerika, Taiwan, Singapore, dll (ini doang yang aku tau hahahahh).

Tapi produk mereka ngga semuanya buatan Jepang, tetep ada buatan China. Kalau mau belanja disini harus pinter - pinter untuk memilah dan memilih krn ada beberapa barang yang jatuhnya mahal, ada juga yang jatuhnya murah banget tapi tetap hati - hati bangkrut.

Dan hari itu aku liat gelas ini, ada tutupnya juga dan warna - warni (pink, hijau, orange). Ada tutupnya juga,, so, aku bisa pakai ini untuk banyak hal. Yang satu aku pakai untuk menyimpan produk baru yang ukurannya kecil yang belum aku pakai dan yang satu lagi aku isi dengan beberapa lipstick dan lipgloss.


Bahannya dari kaca, tapi gelas ini ngga bisa dipakai sebagai wadah air panas atau dimasukkan ke microwave. So, better aku pake jadi tempat penyimpanan untuk barang - barang mungil aja biar ngga berantakan.


Isinya 390 ml. Tingginya sekitar 9 - 9.5 cm
Diameter bagian atas juga sekitar 9 cm. Diameter bagian bawah sekitar 7.5 cm
\


So, sekarang kamu bisa mempercantik meja rias kamu dengan gelas semacam ini atau menyimpan produk - produk kecil yang belum terpakai. Have a nice day.

Share this:

CONVERSATION

2 komentar:

  1. ahaha aq jg gini mba aku taruh lipstick" q di tempat kecil gitu tp bedanya bentukny kotak n dr plastik, lihat post ini lsg jd ide buat rombak kotak lipen q buat yg bentuk gelas, nice post mba (y) thank you yaah ud mampir di blog q ^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hii,,, sama sama Anne, terima kasih juga udah mampir kesini....
      Iyaaaa bisa pake gelas gini dan besok - besok gelasnya dihiasin sama stiker atau manik manik lucu juga yah..
      Jadi punya ide nih krn baca commen km... Terima kasih yaa... Have a nice day.

      Hapus

Terima kasih sudah mampir ke www.ROOSVANSIA.com, silahkan tinggalkan pesan atau pertanyaannya. So sorry kalau comment yang berisi promosi website, jualan, dsb akan langsung masuk ke SPAM.

Have a great day.